TUGAS 5 REKAYASA KEBUTUHANN (D)


 SISTEM PEMESANAN TRANSPORTASI ONLINE

UBER


Uber merupakan sebuah aplikasi yang menghubungkan pengemudi (driver) baik mobil atau engine dengan penumpang secara langsung. Aplikasi ini dikembangkan oleh perusahaan teknologi Amerika, Uber Technology, Inc. yang berbasis di San Francisco. Sebagai sebuah aplikasi seluler, Uber menyediakan beragam layanan, mulai dari transportasi individual, pengiriman makanan, pengiriman paket, kurir, transportasi barang, hingga penyewaan kendaraan bermotor


Tujuan Uber

Tujuan sekaligus pembeda aplikasi Uber adalah memungkinkan konsumen menjadwalkan keberangkatannya melalui fitur reservasi. Layanan ini memungkinkan konsumen untuk lebih menghemat waktu bepergian. Maxim sendiri identik dengan warna kuningnya. Uber juga memiliki perbandingan harga yang bisa di katakan relatif trjangkau.


Cara Kerja Uber

Layanan Uber dapat diakses melalui aplikasi seluler menggunakan smartphone. Pengguna menyiapkan profil pribadi yang mencakup data nama, nomor telepon, preferensi pembayaran, dan informasi lainnya. Berkenaan dengan preferensi pembayaran, terdapat beberapa opsi seperti sistem pembayaran e-niaga, kartu kredit, dan tunai. Dalam hal pemberian layanan kepada pelanggan, Uber menentukan biaya dan persyaratan untuk pengemudi yang mengangkut penumpang. Di sini, perusahaan mengambil bagian dari setiap ongkos. Penetapan harga layanan ditetapkan secara dinamis.

Artinya, tarif yang ditetapkan bisa saja fluktuatif tergantung pada pasokan dan tingkat permintaan. Ketika pasokan terbatas, namun tingkat permintaan layanan tinggi, maka tarif akan ditentukan lebih tinggi.Demikian pula sebaliknya. Berkenaan dengan tarif layanan, pelanggan akan mendapatkan informasinya lebih dulu dari pengemudi. Hal ini dimaksudkan agar pelanggan bisa memutuskan untuk tetap menggunakan layanan atau membatalkan setelah mengetahui tarifnya.


Stakeholder Aplikasi

Aplikasi ini memiliki sejumlah stakeholder penting yaitu : 


1. Programmer Aplikasi

Project Manager, Business Analyst, Data Modeller, Process Analyst, Tester, Designer, Developer, Product Owner, Documentation, Database Administrator, QC dan QA

    

2. Pengemudi / Pemilik kendaraan

Masyarakat yang ingin bekerja sebagai *driver* untuk Uber baik memiliki kendaraan atau menyewa kendaraan untuk digunakan di Uber

    

3. Pemilik restoran atau penjual makanan

Pemilik restoran yang menjual makananya dan menggunakan jasa uber untuk mengantarkan makanan pada pelanggan

    

4. Masyarakat penyewa kendaraan / jasa pemesanan makanan

Masyarakat umum yang menggunakan jasa Uber untuk menuju tempat tertentu atau orang yang melakukan pemesanan *delivery* makanan.

    

5. Pemilik Aplikasi

Orang yang melakukan verifikasi dan *background check* terhadap pengemudi yang mendaftarkan diri. 

    

6. Pihak ke-3

Pihak diluar yang menyediakan jasa pembayaran dan juga data peta untuk Uber

    

Functional dan Non-Functional Requirements


a). Functional Requirement

1. Pihak yang bekerja sebagai *driver*

    1. Bisa melakukan pendaftaran sebagai *driver*

    2. Bisa melihat data pemesan jasa Uber seperti nama pemesan, lokasi penjemputan, lokasi tujuan

    3. Bisa melakukan *cancel* pada order apabila terjadi kendala

    4. Bisa mengirimkan pesan kepada pemesan

    5. Bisa melihat daftar transaksi yang sudah pernah terjadi namun tidak menampilkan data pemesan

2. Pihak yang menggunakan jasa 

    1. Bisa melakukan pendaftaran sebagai pengguna 

    2. Bisa melakukan pemesanan Uber menuju ke lokasi tertentu

    3. Bisa melihat menu dari restoran yang terdaftar di Uber

    4. Bisa melihat history transaksi namun tidak bisa melihat data *driver*

b). Non-Functional Requirement

1. Sistem dapat menghandle jumlah pengguna yang terus bertumbuh

2. Sistem memiliki latensi yang rendah

3. Sistem dapat melakukan request yang disubmit bersamaan

4. Sistem menggunakan mata uang sesuai dengan negara tempat pemesanan

Comments

Popular Posts